.
Review Wahana RSUD Nurdin Hamzah
Jl. WR SUpratman Kelurahan Parit Culum 1 Kecamatan Muara Sabak Barat Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Jambi 36764
Internsip Periode : Batch IV/2022 – 2023
Wahana
2.Puskesmas Mendahara Ilir
.
Untuk internship periode ini berjumlah 5 orang (dari kuota: 18 orang), dibagi menjadi 2 wahana yaitu wahana rumah sakit dan wahana puskemas.
.
Wahana RSUD Nurdin Hamzah Tanjung Jabung Timur
Kabupaten Tanjung Jabung Timur berjarak kurang lebih 45-50 km dari Kota Jambi. Jalan bagus aspal bisa menggunakan mobil dengan waktu 1,5 jam dari Kota Jambi ke RSUD Nurdin Hamzah. Hanya ada 4 ATM di Sabak, jaraknya kurang lebih 15 menit dari RSUD Pusat kotanya. Pusat kotanya tidak terlalu besar dan cukup ramai. Hanya ada minimarket dan pilihan tempat makan banyak. Tidak ada tempat hiburan, Tidak ada tempat wisata.
Wahana PKM Rawat Inap Mendahara Ilir
Kecamatan Mendahara Ilir berjarak kurang lebih 100 km PKM. Akses menuju wahana ada bagian jalanan yang bagus, ada jalanan yang buruk (berlubang) sekitar 3,5 jam. Tidak ada ATM di sini yang ada hanya BRI link. Jaraknya kurang lebih 5 menit dari PKM ke Pusat kotanya. Pusat kotanya tidak terlalu besar dan cukup ramai. Mobil hanya sampai ke puskesmas saja dan tidak bisa masuk ke bagian kotanya . Tidak ada tempat hiburan, Tidak ada tempat wisata.
RS
Akses
Dari Jambi ke kota/kab. Wahana : Jarak sekitar 45 km dengan waktu paling lama 1,5 jam. Jalan sangat bagus, jalan aspal tidak banyak lubang, melewati banyak pabrik sawit, batu bara dan minyak bumi, sinyal di jalan hilang timbul
Dari wahana ke bandara terdekat : Bandaranya di kota jambi, sekitar 15 menit dari Kota Jambi
Dari tempat tinggal ke RS : Tempat tinggal di daerah lingkungan RS, diberikan tempat tinggal oleh RS berupa Hostel
Dari tempat tinggal ke PKM : Tempat tinggal di belakang puskesmas, diberikan rumah dinas di bagian belakang puskesmas
Fasilitas Penunjang
Rumah dinas : Ada, tempat tinggal sudah dapat ac, tempat tidur, lemari, jemuran, dan tv, jadi uang yang digunakan hanya untuk makan.
Alternatif selain rumah dinas : –
Kendaraan dinas : Kendaraan tidak dapat. Di Sabak tidak ada angkutan umum jadi minimal harus punya kendaraan pribadi. Terkadang ada motor pak direktur yang dipinjamkan kepada dokter internship
Fasilitas lain yang diberikan : –
.
Kegiatan
b)Jam kerja: Untuk stase IGD, jaga dibagi 3 shift: Pagi (08.00-14.00), Siang (14.00-20.00), dan Malam (20.00-08.00). Jadwal dibuatkan oleh dokter internship dan pendamping di RSUD
Setiap jaga dokter internship ditemani oleh satu dokter tetap. Dokter internship diperbolehkan melakukan anamnesis, pemeriksaan fisik, pemeriksaan penunjang, dan terapi awal, serta konsul ke spesialis.
Jumlah pasien perkali jaga variative
Ruangan terdiri dari Bangsal Interna, Bedah, Anak, Kebidanan, Perinatologi, Paru, VIP dan ICU. Setiap pagi iship melakukan visit ruangan: sesuai jadwal masing – masing. Untuk ruangan VIP, Paru dan ICU akan divisit oleh dokter tetap, namun jika dokter tetap berhalangan terkadang tugas diamprahkan ke dokter iship.
Setelah visit, iship bertugas di Poliklinik masing-masing untuk mendampingi dokter spesialis dan ikut visit bersama dokter Spesialis.
Jam kerja poliklinik : 08.00-14.00, Hari kerja : Senin-Sabtu,Minggu dan tanggal merah libur
Karena iship periode kami hanya berlima jadi tidak ada jaga ruangan ranap.
.
c)Dokter pendamping : Ada dua orang, dr. Ardi dan dr. robin tetapi pada saat periode kami mendapatkan dr. Ardiansyah karena jumlah dokter internsip sedikit jadi hanya satu pendamping. dokter ardi sebagai pendamping baik, pendamping sering memerhatikan internship. Pendamping sangat teliti di borang, jadi terkadang ada beberapa revisi terkait borang, kalau cuti dengan beliau tidak ribet, beliau orangnya bertanggung jawab dan beliau bisa fleksibel terhadap jadwal.
d)Dokter Umum : Dokter umumnya keseluruhannya baik
e)Poli : RSU. Nurdin Hamzah merupakan rumah sakit tipe C. Dokter spesialis yang tersedia di RS ini: SpPD, SpOG, SpS, SpM, SpP, SpAn, SpTHT, Sp. Rad, Sp.JP dan SpB. WKDS juga ada, tergantung permintaan dari RSUD SpPD ada 3 datang 6x/minggu, SpA, SpB, Sp. Rad, Sp.An ada 2 datang 6x/minggu. SpOG ada 1 datang 2x/minggu. SpS, SpM, SpP dan SpJP masing-masing 1 datang 2x/minggu.
h)Ketersediaan obat :Obat-obatan lengkap. Pemeriksaan lab sangat lengkap (seperti pemeriksaan darah Lengkap, Feses, Urin, Hepatitis dll.) juga bisa dilakukan, namun ada beberapa pemeriksaan yang jika sudah diatas jam 12 malam tidak bisa digunakan dikarenakan mesin sudah mati.
j)Tenaga kesehatan : Dokter Umum : 13 orang
Dokter spesialis : 15 orang
Staff : 204 orang
.
k)Fasilitas rujukan : RS ini memiliki 3 mobil ambulan, Rujukan terdekat adalah Kota Jambi
l)Info tambahan :
Bimbingan : di RS banyak diberikan bimbingan oleh dokter spesialis disini, bimbingan yang diberikan bisa dipilih judulnya oleh dokter internship.
Gaji Pokok : Rp. 3.946.000 (BBH 2022)
Jasa Medis : Rp. 1.600.000 / 3 bulan
Insentif Daerah : Tidak ada
llmu : Pasien disini banyak digigit oleh hewan jadi sering mendapatkan kejadian pasien langka, banyak penyakit tropis, penyakit jantung, keracunan dan karena tinggal didekat pabrik jadi kasus juga banyak penyakit seksual. Di RS diberikan kebebasan untuk pasang infus, pasang kateter, dan jahit luka sebanyak banyaknya.
Keseharian
Biaya hidup per bulan : Relatif murah, karena tempat tinggal sudah dapat ac, tempat tidur, lemari, jemuran, dan tv, jadi uang yang digunakan hanya untuk makan.
Provider sinyal adekuat : Sinyal paling kuat telkomsel, untuk wifi di hostel tidak ada.
Listrik : Listrik berjalan dengan lancar tidak ada kendala
Air : di hostel air sedikit keruh dan air berbau karat
Keamanan : Untuk hostel aman, namun pencahayaan sangat kurang
Tempat ibadah : Untuk mushalla didalam lingkungan RS, Untuk Mesjid harus pergi ke perkotaan sekitar 10 menit naik kendaraan, untuk gereja terdekat harus ke kota jambi
Makanan : makanan enak, banyak yang jualan, tapi tidak ada yang buka 24 jam
Hiburan : Di depan RS terdapat GOR, jadi bisa main bulu tangkis bersama pegawai RS juga, hiburan lainnya di Kota Jambi
.
PKM
Akses
Dari Jambi ke kota/kab. Wahana : dari kota jambi ke puskesmas mendahara itu 3,5 jam. Akses menuju wahana ada bagian jalanan yang bagus, ada jalanan yang buruk (berlubang) hanya 3,5 jam. Banyak jembatan yang cukup tinggi, jadi kalau mau bawa kendaraan pribadi (mobil sedan, pasti nyangkut/mentok mobilnya).
Dari tempat tinggal ke PKM : Tempat tinggal di belakang puskesmas, diberikan rumah dinas di bagian belakang puskesmas
Kegiatan
b)Jam kerja :
Untuk stase IGD, jaga dibagi 3 shift: Pagi (08.00-14.00), Siang (14.00-20.00), dan Malam (20.00-08.00). Jadwal dibuatkan oleh dokter internship dan mengetahui pendamping di PKM.
Karena PKM Perawatan, kita harus stand by (on call), jadi kalau ada pasien nanti kita di panggil ke PKM.
Dokter internship diperbolehkan melakukan anamnesis, pemeriksaan fisik, pemeriksaan penunjang, dan tatalaksana pada pasien.
Jumlah pasien tergantung rawatan
Puskesmas terdiri dari puskesmas rawat inap dokter internship wajib melakukan visit pagi terhada pasien yang dirawat,
Iship juga bertugas di Poliklinik Jam kerja poliklinik : 08.00-13.00, Hari kerja : Senin-Sabtu, Minggu dan tanggal merah libur
Jadwal iship fleksibel, kalau di periode kami masuk 1 bulan libur 2 minggu.
.
c)Dokter pendamping : dr. Junisa Putri, pendamping sangat baik, beliau sangat membela dokter internship jika ada masalah apapun, ibu juga ibu peri terbaik, terkait borang ibu tidak banyak revisi dan sangat baik, pokoknyaa top deh pendamping iship.
d)Dokter Umum : dokter umumnya baikkkkkkk bangettttt, selaluuu pedulii sama iship dehh pokoknyaa, gaa pernah meribetkan iship sama sekalipun.
e)Poli
a.Poli umum : Melakukan anamnesis, PF dan tatalaksana terhadap pasien dewasa
b.Poli Anak : Melakukan anamnesis, PF dan tatalaksana terhadap pasien anak
c.Ruang KIA : Melakukan USG dan konseling ibu hamil
d.IGD : Melakukan anamnesis, PF dan tatalaksana terhadap pasien dan menentukan indikasi pasien dirujuk
e.Selama di Puskesmas internship diberikan kebebasan untuk melakukan tindakan dan tatalaksana yang sesuai terhadap pasien
h)Ketersediaan obat : Obat – obatan cukup lengkap untuk puskesmas rawat inap. Pemeriksaan sederhana untuk laboratorium (seperti pemeriksaan HB, Leukosit, trombosit, Widal, NS1, GDS dll.) juga bisa dilakukan disini namun reagen sering habis.
j)Tenaga kesehatan : Dokter Umum : Dokter tetap 2 orang, dokter honor 1 orang
m)Fasilitas rujukan : PKM ini memiliki 1 mobil ambulan, rujukan terdekat ada 3 pilihan yaitu, ke tungkal (menggunakan speed boat dengan waktu sekitar 45 menit), ke sabak (menggunakan ambulan sekitar 2 jam) dan ke jambi sekitar 3,5 jam dengan menggunakan mobil.
o)llmu : Pasien disini banyak digigit oleh hewan jadi sering mendapatkan kejadian pasien digigi hewan, banyak penyakit tropis, penyakit jantung. PKM Mendahara ini juga sering melakukan kegiatan seru diluar seperti ikut imunisasi, penyuluhan di sekolah sekolah dan ikut acara sunatan masal di daerah lain. Di PKM diberikan kebebasan untuk pasang infus, pasang kateter, dan jahit luka sebanyak banyaknya.
p)Pada bulan Desember – Februari sering banjir pasang di daerah puskesmas. Ada jembatan langsung ke PKM dari rumah Internship jadi tidak terkena banjir.
.
Finansial
BHD : Rp. 3.985.000 (BHD 2022)
Insentif Daerah : Tidak Ada
Jasa Medis : Rp. 200.000/ bulan (tergantung berapa jumlah pasien)
Uang Jaga IGD : Rp. 50.000/ hari (tergantung berapa kali jaga)
Periode pembayaran : pembayaran di puskesmas biasanya sedikit terhambat, terkadang bisa 3 bulan baru cair
Peluang pendapatan tambahan lain : dari mengikuti acara acara dan turun ke lapangan diberikan uang lebih sekitar 75 rb/ kali turun
Keseharian
Biaya hidup per bulan : Relatif murah, karena tempat tinggal sudah ada tempat tidur
Provider sinyal adekuat : Sinyal paling kuat XL dan im3, untuk wifi PKM sering sampai ke rumah dokter internship
Listrik : disini sering mati lampu, mati lampunya hanya sekitar 15 menit dan kemudian hidup kembali, pada saat mati lampu sinyal telkomsel sudah pasti hilang, untuk sinyal yang ada itu hanya provider XL dan im3. Jika hujan, listrik sering mati dan setelah hujan baru hidup kembali
Air : di rumah iship air keruh namun pada periode kami sudah kami pasang filter air jadi sudah lumayan bersih untuk air.
Keamanan : Untuk rumah cukup aman, dikarenakan tinggal masih di halaman puskesmas, tetangga sekitar rumah juga pegawai staff puskesmas jadi tidak sepi.
Tempat ibadah : Untuk mushalla ada didalam lingkungan PKM, Untuk Mesjid harus pergi ke perkotaan sekitar 3 menit dengan menggunakan motor, untuk gereja terdekat tidak ada disini, jika ingin pergi harus ke kota jambi.
Makanan : Makanan enak, banyak yang jualan, tapi tidak ada yang buka 24 jam
Hiburan : Hiburan olahraga disini sangat banyak, disini bisa main bola kaki, main futsal, bulu tangkis, voli dan memancing. Terkadang ada banyak festival yang bisa menjadi hiburan di daerah ini. Hiburan bisa berenang di sungai. Terdapat cafe di dekat pelabuhan yang bisa melihat pemandangan
Fasilitas Penunjang
Rumah dinas : Ada, Rumah dinas diberikan khusus kepada dokter internship dan nusantara sehat, rumah dinas ada 3 kamar dan sudah tersedia kasur.
Alternatif selain rumah dinas : tersedia juga kost kostan yang dekat dengan puskesmas dengan harga kisaran 300-500 rb/ bln non ac
Kendaraan dinas : Tidak ada, tapi staff disini baik baik jadi sering meminjamkan iship motor
Fasilitas lain yang diberikan : –
Cuti
1.Kesempatan cuti selama internsip : 1 minggu untuk cuti menikah,
2.Kesempatan cuti melebihi peraturan : –
3.Prosedur izin : untuk prosedur izin wajib diberitahukan kepada pendamping jika ingin libur keluar kota dan prosedur izin sama sekali gaa ribet.
Kesimpulan
1.Wahana disini sangat seru dan masyarakat sekitarnya sangat baik kepada dokter iship.
2.Wahana ini sangat direkomendasikan untuk yang mencari ilmu dan sangat menyukai pertualangan.
.